Halo rekan semua, saat ini OSIS SMAN 2 Semarang, memiliki pengalaman menarik seputar Bulan April. Meskipun di Bulan april ini, pengurus OSIS SMAN 2 disibukkan dengan 3 program kerja, yaitu ESQ, Kartini’s day, dan Study Banding, tetapi mereka tetap semangat dan berusaha keras mewujudkan program kerja yang terbaik. Study Banding adalah salah satu program kerja tahunan yang merupakan program kerja yang menyenangkan dan memberi banyak kenangan serta pengetahuan baru. Bagaimana tidak? Dengan adanya program kerja ini, mereka dapat bertukar pengalaman organisasi dengan SMA yang mereka kunjungi. Selain itu, mereka juga bisa menambah wawasan dan pengertian baru mengenai program kerja dan sistem organisasi dari sekolah yang mereka kunjungi, yang nantinya bisa mereka kembangkan dan benahi yang tentunya sangat bermanfaat dan memberi banyak peluang untuk meningkatkan berbagai prestasi bagi OSIS SMAN 2 Semarang. Program kerja ini diikuti oleh seluruh pengurus OSIS dan pengurus MPK serta beberapa perwakilan ekstrakurikuler.
Study banding kali ini jatuh pada tanggal 25-27 April 2013, dengan SMAN 3 Bandung sebagai objek kunjungan. SMAN 3 Bandung terletak di Jl.Belitung, Kota Bandung. SMA ini juga merupakan salah 1 mantan sekolah RSBI di kota Bandung. Meskipun bangunannya sederhana, tetapi sekolah ini sering mengukir berbagai prestasi, sama halnya dengan SMAN 2 Semarang. Keberangkatan dilaksanakan pada Kamis Malam, pukul 19.00 dengan sebuah biro. Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMAN 2 yaitu Bapak Sahiri juga ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini bersama Pembina OSIS SMAN 2 yaitu Pak Narva, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas yaitu Pak teguh dan juga Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarpra yaitu Pak Sumarno. Setelah bersalaman dengan Bapak Kepala Sekolah yaitu Bapak Hari Waluyo, maka malam itu bus pun berangkat menuju ke kota bunga, alias Bandung. Perjalanan ke kota Bandung tidaklah cepat melainkan membutuhkan waktu yang lama, sehingga banyak yang memilih untuk tidur tetapi ada pula sebagian yang rame dengan bersenda gurau.
Paginya, bus sudah berhenti di sebuah rumah makan, di daerah Lembang. Seluruh orang dalam bus pun turun untuk istirahat, mandi, sholat subuh dan sarapan pagi (ISOMA). Setelah ISOMA selesai, perjalanan pun dilanjutkan ke Cihampelas, untuk membeli oleh-oleh. Pengurus OSIS dan anak-anak yang lain segera pergi ke tempat yang mereka pilih untuk membeli beberapa barang seperti tas, jaket, aneka makanan khas bandung (moci, sale pisang, krupuk setan, dodol, dll), jam, kaos, dll. Mereka pun menawar dengan harga yang sesuai dengan kantong mereka. Guru-guru pun tak mau ketinggalan, mereka juga ikut memilih oleh-oleh yang akan mereka beli untuk anak dan istri. Wuu, sungguh suasana yang menyenangkan! Karena pada saat itu, adalah hari Jumat, maka pukul 12.00 seluruh anak laki-laki melaksanakan ibadah Jumatan, sedangkan yang wanita tetap melanjutkan berbelanja. Setelah selesai Jumatan, maka perjalanan dilanjutkan menuju Trans Studio. Mereka pun berteriak gembira dan tidak sabar untuk segera menikmati berbagai wahana menarik dan menantang yang siap menggertak jantung hahaha:D
Akhirnya setelah menghabiskan waktu 30 menit dari Cihampelas, bus SMAN 2 pun sampai di Trans Studio Mall. Mereka pun segera turun dan masuk kedalam Trans Studio Mall. Mereka pun antre untuk mendapatkan tiket. Setelah mendapatkan tiket, mereka langdung memasuki Trans Studio dan makan dengan voucher yang termuat dalam tiket. Setelah selesai makan, mereka pun menikmati wahana yang mereka suka masing-masing. Di Trans Studio, banyak wahana yang menarik dan menantang seperti vertigo, giant sping, jelajah, dunia lain, roll coster, 4dimensi, petualangan sibolang, racing car, dll. Mereka sangat antusias menikmati semua wahana yang ada. Mereka juga tak lupa untuk mengambil gambar selama mereka di Trans Studio untuk dokumentasi. Selain menikmati wahana menarik mereka juga mengikuti seminar internet&broadcasting bersama Titi rajo Bintang dan Mas hadi. Dalam seminar itu membahas mengenai dunia internet dan broadcast serta mengupas beberapa kejahatan yang sering terjadi dengan memanfaatkan dunia internet. Selain memberi manfaat, seminar ini juga ada doorprise dan juga sertifikat. Sehingga bagi siapa pun yang mengikuti seminar ini tidak akan menyesal. Setelah puas 4 jam berputar-putar dan bermain-main di Trans Studio, akhirnya rombongan SMAN 2 pun pulang dan melanjutkan perjalanan menuju Hotel Kampung Legok untuk makan malam dan beristirahat di sana.
Sesampainya di hotel, anak-anak pun mandi. Seusai mandi, mereka makan malam di tengah-tengah kolam renang dengan sinar rembulan malam hari yang menambah kemanisan suasana malam itu. Setelah mengisi perut mereka pun beristirahat untuk kegiatan esok yang ditunggu-tunggu yaitu Study Banding ke SMAN 3 Bandung.
Paginya sekitar pukul 07.00 anak-anak sudah siap dengan memakai baju kebesaran bagi pengurus OSIS dan MPK, sedangkan bagi perwakilan ekstrakurikuler memakai seragam OSIS. Seusai sarapan, mereka pun meninggalkan Hotel Kampung Legok dan menuju ke SMAN 3 Bandung.
Sesampainya disana, rombongan SMAN 2 Semarang disambut hangat oleh pengurus OSIS dan MPK SMAN 3 Bandung. Senyum yang ramah dan wajah yang manis dari mereka member kesan khusus bagi pengurus OSIS dan MPK SMAN 2 Semarang. Mereka pun membawa rombongan SMAN 2 menuju Lab.Komputer karena kegiatan diadakan di sana. Acara dimulai dengan adanya sambutan dari SMAN 2 yang diwakilkan oleh Pak teguh. Setelah mengungkapkan beberapa hal seputar SMAN 2 Semarang , sambutan dilanjutkan oleh Kepala SMAN 3 Bandung. Seusai sambutan dari kepala SMA masing-masing, sambutan dilanjutkan oleh masing-masing ketua OSIS yaitu Yohanes dari SMAN 2 Semarang dan Naufal dari SMAN 3 Bandung. Setelah sambutan dari ketua OSIS, sambutan dilanjutkan oleh masing-masing ketua MPK. Seusai sambutan, SMAN 3 Bandung pun mengenalkan profile sekolah dan profile osis mereka, serta perkenalan dari masing-masing pengurus OSIS. Dimana ada program kerja dari masing-masing seksi dan juga ekstra yang dibawahi dari masing-masing seksi. SMAN 2 pun mengenalkan profile sekolah dan profile osisnya, sama halnya dengan OSIS SMAN 3 Bandung, pengurus OSIS SMAN 2 pun mengenalkan program kerja dari masing-masing seksi dan ekstra yang dibawahi masing-masing seksi dan tak lupa juga untuk memperkenalkan masing-masing pengurus OSIS. Seusai pengenalan profile, pengurus OSIS SMAN 3 Bandung mengajak rombongan SMAN 2 untuk berkeliling sekitar sekolahannya. SMAN 3 Bandung ternyata satu atap dengan SMAN 5 Bandung yang sekolahnya hanya terpisahkan dengan koridor saja. Meskipun begitu, namun kekeluargaan diantara mereka tetap terjaga dan kerja sama tetap terjalin. SMAN 3 bandung memilik 37 ekstrakurikuler, sedangkan SMAN 2 hanya 27 ekstra, meskipun begitu kedua sekolahan ini sama-sama berprestasi dan menjadi acuan bagi para calon peserta didik untuk melanjutkan sekolah. SMAN 3 Bandung bangunannya lebih tua dari SMAN 2, karena SMAN 3 dibangun tahun 1916 sedangkan SMAN 2 1937. Meskipun demikian, bangunannya tetap terjaga dan kokoh. Program kerja andalan di SMAN 3 Bandung adalah tour Budaya, dimana selama 5 tahun terakhir ini tour diadakan di Bali. Kegiatan ini merupakan kegiatan kekeluargaan yang dilakukan oleh masing-masing angkatan yang penentuan tempatnya didapatkan berdasarkan polling. Selain Tour Budaya, program kerja lain yang ada di SMAN 3 yaitu Dewa Athena, Manasik Haji, Konser Amal, dll. Pengurus OSIS SMA 3 memiliki solidaritas yang tinggi dimana setiap kegiatan program kerja yang mereka adakan selalu dihadapi bersama sehingga keberhasilan pun dating sendirinya. Sama seperti OSIS SMAN 2 dimana prestasi terakhir OSIS ini ditunjukkan dengan adanya Pensi “Smanda Metamorphosis#2” yang berhasil menjual 3000 tiket habis. Ini semua tidak akan didapat tanpa adanya ras loyal, solidaritas, peka, dan totalitas dari masing-masing pengurus OSIS. Jadi dalam berorganisasi solidaritas dan totalitas sangat diperlukan demi mencapai keberhasilan.
Seusai berkeliling dilanjtkan dengan foto bersama disertai dengan penyerahan plakat dan oleh-oleh dari masing-masing sekolah. Seusai foto bersama masing-masing pengurus OSIS, MPK, dan ekstrakurikuler SMAN 2 dan SMAN 3 pun saling bersalaman dan berpamitan. Akhirnya pukul 13.00 rombongan SMAN 2 Semarang pun pulang ke Semarang. Walaupun badan pegal dan kesal namun senyum tetap mereka dapat dari pengalaman study banding ini. So, kemana lagi OSIS SMAN 2 akan study banding? Makanya baca terus artikel seputar OSIS SMAN 2 dengan membuka blognya. Terimakasih dan sampai jumpa.




Ditulis Oleh : Febry Mardiana Nainggolan
About OSSMANDA
Magazine Power Theme is officially developed by Templatezy Team. We published High quality Blogger Templates with Awesome Design for blogspot lovers.The very first Blogger Templates Company where you will find Responsive Design Templates.
SOCIALIZE IT →